SURABAYA||KABARZINDO.com-Peran polisi dalam mengayomi dan melayani masyarakat tak hanya menciptakan situasi kamtibmas, namun berbagai sisi kehidupan turut dibantu.
Polri melalui Polsek Dukuh Pakis terus peduli terhadap warga dengan menyalurkan bantuan sosial dengan memberikan bantuan Pompa Air yang bertempat di Wonokitri VIII RT.1 RW.5 kelurahan Gunung Sari kecamatan Dukuh Pakis,Surabaya.Jumat ( 1/9/2023).
Pada kegiatan ini di hadiri Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Mohammad Irfan,S.E,S.I.K beserta jajaran, 3 pilar ,ketua RT, Ketua RW,warga masyarakat,tokoh agama.
Polsek Dukuh Pakis pada kesempatan ini menyampaikan,bahwa bantuan ini merupakan program dari Polri yang dilaksanakan secara serentak diseluruh Indonesia dan merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat.
"Mudah-mudahan bantuan pompa air yang diberikan dapat meringankan masyarakat dalam mendapatkan air bersih dalam kehidupan sehari hari”, ungkap Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Mohammad Irfan,S.E,S.I.K.
Mamad selaku ketua RT.1 RW.5 mengatakan, sangat berterimakasih kepada Kapolsek Dukuh Pakis atas pembagian pompa air yang di berikan ke kampung kami,karena bantuan pompa ini sangat bermafaat bagi warga.
" selama ini pompa yang sudah ada di kampung ini masih pinjam,"kata Mamad.
Mamad berharap bisa di tambah lagi untuk pompa airnya mengingat kampung kami kecil dan apabila terjadi kebakaran petugas PMK tidak bisa masuk, dengan adanya bantuan pompa air ini harapan kami dapat membantu dari segala hal kegiatan warga,tutupnya.(Bs)