Seorang Bersepeda Mati Mendadak di Jalan Raya Tanggulangin

Kejadian
korban diketahui bernama Yosep (45) warga Lebak Arum gang 5 no.20 Kecamatan Kenjeran Kota Surabaya,dalam posisi meninggal dunia. Foto : tri/sat

Sidoarjo,kilat.com- Seorang pengendara sepeda gowes asal Kenjeran Surabaya ditemukan warga tergeletak di pinggir Jalan Raya Ketapang Tanggulangin, Kamis (3/3/2022) sekira pukul 08.50 Wib dalam posisi meninggal.

Menurut Awam (54) seorang pedagang kelapa muda yang mangkal di dekat tempat kejadian perkara (TKP), bahwa korban saat itu meluncur dengan sepeda anginnya dari arah Surabaya ke Selatan memperlambat laju sepedanya.

"Tiba-tiba korban terjatuh dari sepedanya dan setelah didekati ternyata korban meninggal dunia," ujarnya.

Lanjutnya, kemudian saya memanggil warga yang lain dan langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Tanggulangin.

Sementara itu, ditempat terpisah, Kanit Laka Satlantas Polresta Sidoarjo AKP Sugeng Sulistyono membenarkan kejadian orang jatuh dari sepeda angin dan korban tersebut meninggal dunia.

"Proses awal kejadian tersebut ditangani Polsek Tanggulangin yang kemudian langsung dilakukan olah TKP berdasarkan keterangan saksi. Sedangkan korban langsung dikirim ke RS Bhayangkara Pusdik Shabara Porong untuk dimintakan visum," terangnya,Kamis (3/3/2022) pukul 12.00 WIB.

Tambah AKP Sugeng, korban diketahui bernama Yosep (45) warga Lebak Arum gang 5 no.20 Kecamatan Kenjeran Kota Surabaya yang diduga mempunyai riwayat jantung pada saat kejadian.tri


 

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia