Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) Se-Kecamatan Sawahan


Wakil Walikota Surabaya Armuji.foto:bs

SURABAYA||KABARZINDO.com- Pendamping  Sosial Program Keluarga Harapan (PKH) melaksanakan Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2)  se-kecamatan  Sawahan yang berlangsung di Gedung Widya Kartika,Jl Dukuh Kupang Timur Xlll no 12 Surabaya, Rabu (25/10/2023).

Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) merupakan proses pembelajaran yang tersetruktur sebagai upaya perubahan prilaku KPM diharapkan kedepan agar meningkatnya kwalitas dan taraf hidup. Pentingnya Kegiatan P2K2 ini dilakukan agar meningkatnya pemahaman dan pengetahuan mengenai pentingnya pendidikan, ekonomi, kesehatan, perlindungan anak, penyandang disabiltas dan kesejahteraan lansia.

Kegiatan tersebut di buka langsung oleh Wakil Walikota Surabaya Armuji dengan beberapa narasumber yang berkompeten di dalamnya di antaranya,Laksdya TNI (Purn) Dr.Agus Setiadji, S.A.P.,M.A. selaku Rektor Universitas STIE-Bl , Fuad Benardi ST.MT  ketua Karang Taruna Surabaya , Arjuna Rizky Dwi Krisnayana,SH .Mkn., lembaga bantuan hukum.

Armuji dalam sambutannya mengatakan, program PKH termasuk salah satu program dari pemerintah yang bekerja sama dengan pemerintah pusat,pemerintah daerah dan pemerintah kota Surabaya. manfaat dari program tersebut sangat luar biasa bagi warga yang tidak mampu.

"Maka dari itu program ini berjalan terus khususnya bapak ibu yang ada di kota Surabaya benar -benar mempunyai suatu ikatan tambahan dalam kontribusi penghasilan yang telah di berikan oleh pemerintah kota surabaya",jelasnya.

Dewi Nindita yang akrab di panggil Nindi selaku  Pembina PKH kota Surabaya, di sela sela kegiatannya mengatakan, pada siang ini PKH kota Surabaya melaksanakan Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2)  se-kecamatan  Sawahan yang di hadiri 700 peserta dari kelurahan Banyu Urip dan Sawahan Surabaya.

"Kegiatan ini merupakan kewajiban kami setiap bulannya dan sesekali kegiatan pertemuan dilakukan secara Akbar satu kecamatan .Di  Surabaya ini penerima bantuan sosial PKH kurang lebih 38.000 sekian dan tugas kami adalah memonitoring pelaksanaan Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) ",ungkapnya.

Harapan besar kami dari kegiatan Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) dapat merubah pola pikir serta perilaku untuk perekonomian yang lebih sejahtera,pungkasnya.

Reporter:Bs


 

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia