SURABAYA||KABARZINDO.com– Puluhan pengurus PAC dan simpatisan se-kabupaten Sidoarjo, geruduk kantor DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Jawa Timur, jalan raya Kendangsari Surabaya, Rabu (23/4/2025) sore.
Hal ini lantaran mereka meminta oknum SKB DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sidoarjo, untuk di pecat terkait dugaan korupsi dana Banpol dan dana partai lainnya.
Berbagai banner dibentangkan di depan kantor DPD Jatim yang salah satunya bertuliskan "Oknum Pengurus KSB DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sidoarjo, yang telah melakukan korupsi uang partai harus segera di pecat dengan tidak hormat". Disisi lain juga ada banner yang bertuliskan " Oknum pengurus DPC yang melakukan korupsi Dana Banpol harus segera dipecat dan diproses hukum. Hal inilah yang memicu puluhan simpatisan gruduk kantor DPD Jatim.
Beberapa orasi juga dilontarkan agar pihak DPD PDI Perjuangan Jatim, segera membuat keputusan untuk lakukan pemecatan terhadap pengurus KSB DPC Sidoarjo.
“Kami sangat menyayangkan disaat lakukan audensi tadi pengurus DPD Partai PDI Perjuangan Jatim yang diwakili oleh Heri Yulianto selalu wakil Sekretaris, hanya memberikan statment agar oknum tersebut, untuk mengundurkan diri. Dan hasil dari audensi tersebut, masih kurang pas bagi kami, Padahal kami meminta ketegasan agar oknum tersebut dilakukan pemecatan,"cetus salah satu simpatisan PDI Perjuangan Sidoarjo.
Di waktu yang sama Alex Salah satu kader dari PAC PDI Perjuangan Wonoayu berharap bahwa hadirnya kader-kader PAC tak lain untuk meminta agar pihak pengurus DPD Jatim untuk melakukan pemecatan terhadap oknum KSB DPC Sidoarjo, yang diduga sudah melakukan penyimpangan yaitu lakukan korupsi dana partai, dana gotong royong dari fraksi yang disalahgunakan diduga dihabiskan tanpa terkecuali.
"Besar harapan kami teman-teman PAC se-kabupaten Sidoarjo, agar oknum KSB DPC tersebut, dipecat dengan tidak hormat," harapnya saat melakukan orasi di halaman kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Timur.
Sementara, wakil sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim, Heri Yulianto, masih belum bisa dimintai keterangan setelah selesai audensi bersama puluhan kader PAC di Sidoarjo.
Reporter:Tri