![]() |
| FOTO : (ist) |
KEDIRI||KABARZINDO.com-Kapten Persik Kediri, Ezra Walian, terus menunjukkan kualitasnya sebagai salah satu pemain terbaik di kompetisi Super League musim ini. Perannya yang krusial di dalam skuad Macan Putih kerap menjadi pembeda dan memberikan dampak signifikan, khususnya dalam meraih kemenangan.
Penampilan impresif Ezra kembali terlihat saat Persik Kediri menghadapi Persis Solo pada Sabtu (27/12/25). Gol cepat yang dicetaknya pada menit awal pertandingan menjadi pemantik motivasi bagi para pemain Persik untuk mendominasi jalannya laga. Macan Putih pun berhasil mempertahankan keunggulan hingga peluit akhir dengan skor 2-1.
Atas performa gemilang tersebut, Ezra Walian kembali dinobatkan sebagai Player of The Match (POTM). Penghargaan ini menjadi yang keenam kalinya diraih Ezra bersama Persik Kediri sepanjang musim ini.
Usai pertandingan, Ezra mengaku bersyukur dapat berkontribusi dalam kemenangan timnya. Ia menegaskan pentingnya menjaga konsistensi permainan demi menghadapi laga-laga selanjutnya.
“Saya senang dan bangga bisa membantu tim Persik Kediri meraih kemenangan,” ujar Ezra Walian.
“Yang terpenting saat ini kami harus tetap fokus menatap pertandingan ke depan dan menjaga konsistensi permainan agar bisa kembali meraih hasil positif,” pungkasnya.
Reporter: mad


